Pemutaran Musik di Mesjid

Pertanyaan :

Ustadz bagaimana pandangan islam tentang pemutaran Musik yang dilakukan di mesjid ?

Jawaban:

Bumi itu adalah mesjid, semua tempat di bumi ini adalah tempat bersujud, tempat mengabdikan diri, berpasrah diri dan beribadah kepada-Nya. Secara khusus mesjid dapat didefinisikan sebagai tempat khusus yang dibangun oleh masyarakat, pemerintah atau individu secara perorangan yang digunakan untuk ritual shalat atau ibadah-ibadah lainnya. Mesjid harus bisa menjadi pusat pembinaan manusia kaffah, manusia yang satu ucap & perbuatan yang di perhadapkan kepada Allah SWT yang diwujudkan dalam cerdas otaknya, lembut hatinya dan terampil tangannya dan di realisasikan dalam bentuk kerja cerdas, ikhlas, keras, tuntas, puas dan berkualitas. Kaitannya dengan pemutaran musik di mesjid, jika musik yang diputar dapat melalaikan kita sehingga lupa kepada Allah SWT. Tentu hal ini tidak dibenarkan. Namun jika musik yang diputar tidak melupakan diri kepada Allah, bahkan semakin mendekatkan diri kepada Allah, tentu saja hal ini tidak ada masalah. Yang menjadi Masalah apakah pantas atau tidak pantas musik tersebut di putar di dalam masjid. Musik seperti apa yang pantas untuk di putar dimesjid, itu kembali kepada individu masing masing dalam menilainya. Ingat yah, bahwa masjid didirikan atas dasar taqwa (AlQuran)

Wallahu ‘alam

Kolom Ustadz Menjawab Bersama Ust. H. Sofyan Sauri

Leave a Reply

Your email address will not be published.